(0741) 3053958
Jalan H.M. Thaib Fahruddin RT08/RW00, Kel. Kenali Besar, Kec. Alam Barajo, Kota Jambi, Provinsi Jambi, Indonesia, 36129
SMP Negeri 22 Kota Jambi
berdiri pada tanggal 17 Maret 1995 dengan luas tanah ± 1 ha. Sejak berdirinya
sampai saat ini SMP Negeri 22 Kota Jambi terus berupaya untuk meningkatkan
kualitas dan mutu pendidikannya dengan segala kelebihan dan kekurangannya. SMP
Negeri 22 Kota Jambi terus berupaya untuk mewujudkan Tujuan Pendidikan Nasional,
yaitu mencerdaskan kehidupan bangsa dan mengembangkan manusia seutuhnya yang
beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa dan berbudi luhur, memiliki
pengetahuan dan keterampilan yang mantap dan mandiri, serta bertanggung jawab
dalam bermasyarakat dan bernegara.
Pendidikan akan berjalan
lancar apabila ada kerja sama dari semua pihak, baik pemerintah, swasta, maupun
masyarakat, serta tersedianya sarana prasarana yang memadai dalam proses
pembelajarannya. Dengan kendala dan tantangan yang dihadapi segenap warga SMP
Negeri 22 Kota Jambi dengan jumlah siswa 765 orang, 47 guru, 14 pegawai tata
usaha, dan warga kantin bahu-membahu selalu berusaha membenahi dan menjadikan
sekolah ini lebih baik lagi.
SMP Negeri 22 Kota Jambi
merupakan salah satu sekolah yang terletak di daerah perbatasan Kota Jambi dan
Kabupaten Muaro Jambi yang kondisi siswa dan orang tua siswa termasuk pada
golongan menengah ke bawah. Mayoritas orang tua siswa adalah sebagai buruh,
tukang bangunan, pemulung, tukang ojek, dan lain sebagainya. Sehingga untuk
mengadakan penggalangan dana guna memenuhi target pembangunan gedung maupun
sarana dan prasarana secara penuh dan mandiri mengalami kesulitan, sedangkan
SMP Negeri 22 masih mengedepankan banyak ruang kelas dan gedung bertingkat
serta sarana prasarana dengan mengedepankan sekolah hijau, sehat, bersih, dan
nyaman.